POS-KUPANG.COM | MBAY -- Kepala Desa Renduwawo, Kabupaten Nagekeo Teodorus Aru (30), mengatakan, warga sampai saat ini belum menikmati Listrik.
Teodorus menyampaikan PLN hingga saat ini sangat dirindukan masyarakat dan berharap dalam waktu dekat listrik sudah bisa masuk ke Desa Renduwawo Kecamatan Aesesa Selatan Kabupaten Nagekeo.
"Memang belum ada listrik. Masyarakat sangat merindukan listrik. Sudah lama belum menikmati listrik," ungkap Teodorus, kepada POS-KUPANG.COM Minggu (6/10/2019).
• NasDem Manggarai Tutup Pendaftaran, Siapa Saja Balon Bupati dan Wakil Bupati yang Mendaftar?
Teodorus menjelaskan padahal kebutuhan listrik merupakan infrastruktur dasar yang harus dipenuhi. Namun karena berbagai kendala wilayah yang ia pimpin belum bisa menikmati listrik.
"Kami tidak tau kendalanya apa. Hanya bisa berharap saja. Listrik bisa masuk," ungkapnya.
Ia mengatakan sampai saat ini warganya masih menggunakan lampu pelita yang dibuat dari kaleng bekas dan dirancang sedemikian rupa guna untuk menerangi rumah tangga pada malam hari.
• Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi Minta BPJS Lindungi Pekerja di NTT
Ia mengaku tian-tiang listrik sudah ada dipinggir jalan menuju kantor desa namun tidak ada tanda-tanda mau dipasang.
"Itu didepan SMK Aesesa Selatan tiang ada. Tapi kenapa belum dipasang. Masyarakat pakai pelita saja," ujarnya.
Ia berharap agar kedepan Pemerintah dapat memperhatikan keluhan masyarakat soal listrik dan sehingga masyarakat Renduwawo dapat menikmati listrik. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Gordi Donofan)
"listrik" - Google Berita
October 06, 2019 at 07:38PM
https://ift.tt/2AP73o9
Warga Renduwawo di Nagekeo Minta Listrik - Pos Kupang
"listrik" - Google Berita
https://ift.tt/2I79PZZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Warga Renduwawo di Nagekeo Minta Listrik - Pos Kupang"
Post a Comment