Search

Pascagempa, PLN Pulihkan Sistem Listrik di Kota Ambon - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) masih berupaya memulihkan sistem listrik di seluruh wilayah yang padam pascagempa berkekuatan 6,8 Skala Richter (SR) dan 5,6 SR mengguncang Kota Ambon dan sekitarnya pada pukul 08.46 WIT dan 09.39 WIT, Kamis (26/9). Saat ini, kondisi sistem kelistrikan di lokasi terdampak sudah hampir pulih.

"Hingga saat ini kami terus berupaya melakukan penormalan. Gempa ini juga mengakibatkan rusaknya beberapa infrastruktur kelistrikan pada sisi distribusi mengalami kerusakan, dimana hingga saat ini masih kami inventarisasi", ujar Manager Komunikasi PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) Ramli Malawat dalam keterangan resmi, dikutip Kamis (26/9).

Ia merinci wilayah yang terkena dampak listrik padam akibat gempa tersebut antara lain Ambon Unpatti - Poka, sebagian Wayame, Tulehu hingga Hitu.  Padamnya listrik diakibatkan dua penyulang yang menyalurkan listrik mengalami gangguan dengan padam sebesar 16 MegaWatt (MW).

Tulehu sendiri menjadi satu-satunya lokasi yang hingga kini listriknya masih padam. Adapun besar padam yang tersisa tinggal 2 MW.

Sementara itu, kondisi pembangkit, transmisi dan distribusi dapat dipastikan aman. Namun, sambungnya, beberapa gedung pembangkit kami seperti di PLTD Poka mengalami kerusakan.

Saat ini, perseroan telah membentuk Posko Piket bencana alam di kantor PLN UIW MMU untuk memantau sistem kelistrikan dan aset perseroan. Ia juga mengimbau masyarakat untuk menghubungi Contact Center PLN di 123 jika masih mendapat gangguan listrik.
[Gambas:Video CNN]

(hns/sfr)

Let's block ads! (Why?)



"listrik" - Google Berita
September 26, 2019 at 06:39PM
https://ift.tt/2mXvpIp

Pascagempa, PLN Pulihkan Sistem Listrik di Kota Ambon - CNN Indonesia
"listrik" - Google Berita
https://ift.tt/2I79PZZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pascagempa, PLN Pulihkan Sistem Listrik di Kota Ambon - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.