Warga Rongkong Luwu Utara Akhirnya Bisa Nikmati Listrik PLN
TRIBUNLUTRA.COM, MASAMBA - Perusahaan Listrik Negara (PLN) akhirnya menyentuh salah satu wilayah terpencil di Kabupaten Luwu Utara, yakni Kecamatan Rongkong.
Meski belum semua desa, namun ini yang pertama kali listrik PLN menerangi wilayah pegunungan tersebut sejak Indonesia merdeka.
Salah satu desa yang sudah teraliri adalah Desa Limbong.
• DIREKAM & VIRAL Detik-detik Petugas Sedot WC Tewas Kena Ledakan Septic Tank, Cek Video 41 Detik Ini
• Bukan Cadar dan Celana Cingkrang, Inilah 5 Ciri-ciri Orang Terpapar Radikalisme Versi Kepala BNPT
• 5 Hari Lagi Pendaftaran CPNS 2019, Cek Syarat & Dokumen SMA SMK, Kemenkumham Buka 3.532 Formasi
Desa Limbong sekaligus merupakan ibu kota kecamatan.
Kepala Desa Limbong, Tandi Sule, mengaku bersyukur dengan masuknya listrik di desa mereka.
Selama ini, warga hanya mengandalkan turbin dan genset untuk penerangan.
Itupun terbatas, hanya beberapa jam pada malam hari.
"Kalau sekarang kami sudah bisa menikmati listrik 24 jam penuh," kata Tandi, Rabu (6/11/2019).
Tandi mewakili masyarakat menyampaikan terima kasih kepada pemerintah daerah dan PLN.
"Terima kasih kepada pemerintah dan tentunya PLN atas kerja kerasnya sehingga listrik bisa masuk ke desa kami," katanya.
Laporan Wartawan TribunLutra.com, @chalik_mawardi_sp
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
A
"listrik" - Google Berita
November 06, 2019 at 02:31PM
https://ift.tt/2oRHaSh
Warga Rongkong Luwu Utara Akhirnya Bisa Nikmati Listrik PLN - Tribun Timur
"listrik" - Google Berita
https://ift.tt/2I79PZZ
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Warga Rongkong Luwu Utara Akhirnya Bisa Nikmati Listrik PLN - Tribun Timur"
Post a Comment