Search

Dinas ESDM Aceh Pasang Listrik Gratis di Enam Kabupaten, Ini Jumlahnya - Serambi Indonesia

Dinas ESDM Aceh Pasang Listrik Gratis di Enam Kabupaten, Ini Jumlahnya

Laporan Asnawi Luwi | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH  - Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Aceh,  tahun ini akan memasang arus listrik secara gratis kepada masyarakat miskin di enam kabupaten di Provinsi Aceh.

Adapun ke enam kabupaten itu yakni Kabupaten Aceh Timur, Aceh Utara, Bireuen, Gayo Lues, Aceh Barat Daya dan Kabupaten Aceh Tenggara.

Kepala Dinas ESDM Aceh, Ir Mahdinur MM, kepada Serambinews.com, Selasa (7/1/2020) mengatakan, tahun ini sebanyak 920 rumah tangga (RT) miskin di enam kabupaten akan dipasang listrik gratis kapasitas dua amphere.

Dirincikan, untuk Aceh Timur sebanyak 200 Rumah Tangga, Aceh Utara 200 RT, Bireuen 200 RT, Gayo Lues 200 RT, Aceh Barat Daya 80 RT dan dan untuk Kabupaten Aceh Tenggara sebanyak 40 RT.

Kata Kadis ESDM Aceh, tujuan pemasangan listrik gratis agar seluruh rumah tangga di Aceh dapat menikmati energi listrik.

Targetnya di tahun 2022, seluruh rakyat Aceh dapat akses energi listrik untuk menjalankan seluruh aktivitasnya.

 Pihaknya berharap bantuan listrik gratis kepada masyarakat miskin di enam kabupaten itu tepat sasaran.(*) 

Istri Kalah Pilkades, Anggota DPRD Cabuti Tiang Listrik yang Dipasangnya di Desa

Sebelum Guncangan Gempa Melanda Simeulue,Terdengar Suara Gemuruh

Dibangun di Lokasi tak Berizin, Satpol PP Langsa Bongkar Kios Liar di Jalan Sudirman

 

Let's block ads! (Why?)



"listrik" - Google Berita
January 07, 2020 at 03:51PM
https://ift.tt/37JqQUu

Dinas ESDM Aceh Pasang Listrik Gratis di Enam Kabupaten, Ini Jumlahnya - Serambi Indonesia
"listrik" - Google Berita
https://ift.tt/2I79PZZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dinas ESDM Aceh Pasang Listrik Gratis di Enam Kabupaten, Ini Jumlahnya - Serambi Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.